Waspadai Penipuan! Ngaku Sebagai Pjs. Bupati Bangli 

Waspadai Penipuan! Ngaku Sebagai Pjs. Bupati Bangli 
Diduga nomer yang digunakan untuk menipu.

BANGLI - Baru-baru ini terdapat laporan mengenai percobaan penipuan melalui telepon dan WhatsApp yang mengatasnamakan Pjs. Bupati Bangli dan menggunakan foto profil beliau.

Beberapa Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di Pemkab Bangli telah menerima telepon dari orang tak dikenal yang berpura-pura sebagai Pjs. Bupati Bangli, menggunakan foto I Made Rentin sebagai foto profil.

"Saya tegaskan bahwa ini adalah bentuk PENIPUAN. Saya tidak pernah menggunakan nomor tersebut, dan itu bukan saya. Mohon untuk selalu berhati-hati, ada oknum yang mencoba memanfaatkan nama saya untuk tujuan yang tidak bertanggung jawab," ujar Pjs. Bupati Bangli.

Sudah lebih dari dua minggu saya bertugas di Kabupaten Bangli, dan sangat tidak masuk akal jika baru sekarang saya meminta nomor telepon para asisten. Ini jelas indikasi penipuan, terutama karena mereka mengaku sebagai Pjs. Bupati Bangli.

Dalam rapat dan arahan awal dengan seluruh Kepala OPD, saya sudah memberikan nomor telepon saya dan mengetahui nomor seluruh Kepala OPD serta Forkompinda. Hal ini penting untuk koordinasi dan sinergitas dalam pelaksanaan tugas.

"Saya mengimbau kepada semua pihak untuk lebih waspada dalam berkomunikasi, terutama jika menerima telepon dari orang yang mengaku sebagai Pjs. Bupati Bangli, apalagi jika mereka meminta sesuatu yang tidak masuk akal atau tidak dapat dipertanggungjawabkan"

"Mari bijak dalam memanfaatkan teknologi di era digital ini. Terima kasih, " pungkasnya. (Ray)