Pasangan Calon Bupati Paket Satriya Gelar Simakrama di Banjar Belatung, Peduli Petani Garam

Pasangan Calon Bupati Paket Satriya Gelar Simakrama di Banjar Belatung, Peduli Petani Garam
I Made Satria (tengah)

KLUNGKUNG– Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Klungkung nomor urut dua, I Made Satria dan Tjokorda Gde Surya Putra (Paket Satriya), melanjutkan agenda kampanye mereka dengan menggelar simakrama di Banjar Belatung, Desa Pesinggahan, Kecamatan Dawan, Klungkung, Senin (18/11/2024).

Simakrama ini menjadi ajang dialog langsung antara pasangan calon dari PDI Perjuangan tersebut dengan masyarakat setempat. Dalam acara tersebut, I Made Satria menekankan pentingnya mendengar aspirasi masyarakat untuk mewujudkan visi pembangunan Klungkung yang lebih maju dan sejahtera.

“Kami hadir di sini untuk mendengar dan memahami kebutuhan masyarakat. Simakrama ini adalah komitmen kami untuk menjadikan masyarakat bagian penting dalam proses pembangunan,” ujar Made Satria di hadapan ratusan warga yang hadir.

Kelompok subak daripada petani bukit berbunga ternyata ada petani garam disini selain di Karangdadi. Ini nanti akan gabungkan para petani garam disini dengan petani garam di Karangdadi. 

"Di Kecamatan Dawan ini para petani garam nantinya akan bergabung dengan petani yang sudah lebih dulu mendapat perhatian dari pemerintah, " ungkapnya.

Pentingnya fasilitasi, menghidupkan dan memelihara agar petani garam disini dapat berlanjut dalam generasi selanjutnya.

"Kita akan bantu nanti pemasarannya dan memfasilitasi agar berlanjut sampai generasi selanjutnya, " pesannya.

Ditanya soal optimisme pemenangan, dirinya menyebutkan bahwa sangat optimis. Karena dari ketiga survei yang ada pasangan Satriya ini unggul.

"Ini karena gerakan kita cukup masif bahkan Koster - Giri juga akan ikut menang disini (Klungkung), " ungkapnya.

Ditanya soal abrasi di pantai Kusamba, ia menjawab bahwa kewenangan itu di wilayah Provinsi. 

"Penyebabnya kan laut, saya akan fasilitasi kondisi itu di Provinsi dan akan bersama BWS (Balai Wilayah Sungai), " pungkasnya.

Kegiatan simakrama di Banjar Belatung ini juga menjadi momentum bagi Paket Satriya untuk memperkuat elektabilitas mereka, yang menurut survei terbaru dari Raven Indonesia Strategic (RIS), sudah mencapai 53%. Meski memimpin survei, I Made Satria menegaskan bahwa hasil tersebut menjadi motivasi untuk terus bekerja keras.

“Kami tidak boleh terlena. Kepercayaan masyarakat ini adalah tanggung jawab besar yang harus kami buktikan dengan kerja nyata,” tambahnya.

Acara simakrama ini diakhiri dengan sesi tanya jawab, dimana warga diberikan kesempatan untuk menyampaikan aspirasi dan harapan mereka secara langsung. 

Antusiasme warga terlihat tinggi, mencerminkan harapan besar terhadap kepemimpinan Paket Satriya untuk masa depan Klungkung. (Ray)